Labura | Faktual86.com : Puskesmas Pembantu (Pustu) Lobu Hala di Desa Damuli Kebun Kec. Kualu Selatan Kab. Labura beroperasi tidak memiliki jaringan listrik sejak 2 tahun terakhir tahun 2021 karena diputus Perusahaan Listrik Negara (PLN), Senin (25/12/2023).
Masyarakat mengeluhkan pelayanan Pustu Lobu Hala terkesan lambat dan gelap gulita saat melayani perobatan dan administrasi masyarakat Desa Damuli Kebun.
Senin (18/12/2023) awak media Faktual86 mengkonfirmasi kepada Kepala Pustu Lobu Hala Ibu Yuni sebab jaringan listrik Pustu Lobu Hala masih belum terpasang.
" Saya kurang paham jelas tentang sebab pemutusan meteran lampu ini karena saya baru bertugas di Pustu Lobu Hala ini. Saya sudah pernah cerita kepada Kadis Kesehatan Labura, 'kapan dipasang kembali meteran lampu di Pustu Lobu Hala bu Kadis?, Jawab Ibu Kadis meteran masih diproses dan segera dipasang"', jelas Ibu Yuni Kepala Pustu Lobu Hala.
Mantan Kepala Pustu yang lama Nurmawati br Sipahutar saat dikonfirmasi mengenai arus listrik di Pustu Lobu Hala menjelaskan tidak pernah mendapatkan biaya operasional perawatan gedung maupun listrik dan air di Pustu.
"Memang betul kalau meteran ditarik oleh pihak PLN Labura kerena anggaran dari dinas tidak pernah disalurkan oleh Dinas , kalau dinas mengeluarkan anggaran atau uang, pasti meteran sudah saya tebus dan dipasang kembali. Saya tahu persis anggaran buat Pustu ada, namun kadis diam saat saya menanyakan arus listrik di Pustu", ucap Nurmawati br Sipahutar.
Senin 18/12/2023 pukul 16.31 wib konfirmasi melalui chat whatsApp kepada Kepala Dinas ( Kadis) Kesehatan Ibu Janah Lubis dikarenakan Kadis Kesehatan tidak mengangkat telepon mengatakan akan ditindak lanjuti segera.
"Akan kami tindak lanjuti", jawab Ibu Kadis dengan singkat.
Awak media saat bertemu dengan petugas lapangan PLN Saragih menjelaskan belum adanya pihak Pustu dan Dinas datang ataupun menelpon ke kantor PLN mengenai kapan pemasangan meteran listrik.
"Belum ada pak pemasangan dan perencanaan menebus denda meteran itu, dan juga dari pihak Puskesmas Lobu Hala atau dari Dinas Kesehatan tidak ada atau belum nelpon atau datang ke kantor PLN agar memastikan pemasangan meteran kembali. Dan sampai saat ini saya kurang mengerti apa kedepannya," jelas Saragih.
Sampai sekarang Pustu Lobu Hala Desa Damuli Kebun resah dan kecewa karena pelayanan di Pustu tersebut tidak maksimal karena gelap gulita. Pengurusan surat rujukan dan pengurusan surat kesehatan lainnya terkendala dikarenakan tidak adanya arus listrik.
Ahmadt P S/Faktual86